BUKU PELAJARAN ORANG KRISTEN

Renungan Harian
Mari bagikan artikel ini

Kamu menyelidiki Kitab Suci, sebab kamu menyangka bahwa oleh-Nya kamu mempunyai hidup yang kekal, tetapi walaupun Kitab-kitab Suci itu memberi kesaksian tentang Aku, namun kamu tidak mau datang kepada-Ku untuk memperoleh hidup itu. Yohanes 5:39, 40. 

Nasihat untuk “menyelidiki Kitab Suci” sekaranglah waktunya yang paling tepat. Sekarang adalah zaman kesusahan, dan orang-orang muda sangat dipengaruhi oleh keadaan zaman ini. Betapa mereka bisa dibuat menyadari pentingnya dan bahayanya posisi yang mereka duduki! . . . Belum pernah saat genting pada generasi sebelumnya seperti yang sekarang sedang datang ke atas panggung dunia. Belum pernah pemuda segala zaman atau negeri begitu sungguh-sungguh diamati oleh malaikat-malaikat Tuhan seperti pemuda sekarang ini. Seluruh surga berjaga dengan penuh perhatian kepada setiap indikasi tabiat yang sedang mereka bentuk — bilamana menghadapi ujian apakah mereka akan teguh berdiri bagi Tuhan dan bagi yang benar, atau digoyahkan oleh pengaruh-pengaruh duniawi. . . .

Tuhan mempunyai pekerjaan yang harus segera diselesaikan. Ia telah memberikan kepada orang muda talenta intelek, waktu dan sumber daya, dan Ia meminta mereka bertanggung jawab penggunaan semua karunia yang baik ini. Ia memanggil mereka tampil ke depan, menolak pengaruh korup dan mempesona zaman ini dan menjadi pemuda yang memenuhi syarat untuk bekerja bagi-Nya. Mereka tidak bisa sesuai bagi kegunaannya tanpa memberikan hati dan tenaga kepada pekerjaan persiapan. . . .

Adalah hukum Ilahi bahwa berkat-berkat datang pada penerima. Mereka yang akan mahir dalam ilmu pengetahuan harus belajar, dan mereka yang ‘akan bijak dalam hal kebenaran Alkitab, agar supaya mereka bisa membagikan pengetahuan itu kepada orang lain, haruslah menjadi murid Firman Kudus Tuhan yang rajin. Tidak ada cara lain; mereka harus menyelidiki Kitab Suci dengan rajin, dengan penuh perhatian dan dengan berdoa. . . . Dan setelah penyelidikan mereka, ada dibaliknya suatu ketidakterbatasan hikmat, kasih dan kuasa. Alkitab haruslah menjadi buku teks (pelajaran) orang-orang Kristen. Alkitab harus dibuat menjadi buku yang paling menarik dari semua buku kepada orang muda. Jikalau mereka meminum air hidup yang terdapat di dalamnya dengan dalam, mereka akan dipersiapkan untuk menahah tipu muslihat Setan dan menolak pencobaan zaman yang murtad ini.

 

Inilah Hidup Yang Kekal, Hal. 193 

 


Mari bagikan artikel ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *