TEMA YANG TIDAK BERKESUDAHAN

Renungan Harian
Mari bagikan artikel ini

Yesus-Anak-Domba-AllahKeselamatan itulah yang diselidiki dan diteliti oleh nabi-nabi, yang telah bernubuat tentang kasih karunia yang diuntukkan bagimu. Dan mereka meneliti saat yang mana dan yang bagaimana yang dimaksudkan oleh Roh Kristus, yang ada di dalam mereka, yaitu Roh yang sebelumnya memberi kesaksian tentang segala penderitaan yang akan menimpa Kristus dan tentang segala kemuliaan yang menyusul sesudah itu. . . . Yaitu hal-hal yang ingin diketahui oleh malaikat-malaikat. 1 Petrus 1:10-12

Dalam hidup ini kita hanya dapat memahami permulaan tema penebusan yang ajaib itu. Dengan pengertian kita yang terbatas, mungkin kita baru dapat mengerti baik-baik dari hal yang memalukan dan kemuliaan, kehidupan dan kematian, keadilan dan rahmat, yang terdapat pada salib; namun dengan jangkauan kuasa pikiran kita yang paling tinggi sekalipun kita tidak akan dapat memahami arti sepenuhnya. Dalam dan tingginya, panjang dan lebarnya kasih penebusan itu belum  jelas dapat dipahami. Rencana penebusan tidak akan dipahami sepenuhnya, walaupun ketika orang yang ditebus melihat sebagaimana mereka tampak dan tahu sebagaimana mereka dikenal; akan tetapi sepanjang zaman yang kekal kebenaran yang baru terus-menerus akan dibukakan pada pikiran yang mengagumi dan menyukainya. Walaupun dukacita dan rasa sakit, serta pencobaan dunia sudah berhenti, dan pekerjaan dihentikan, namun umat Allah akan selalu memiliki pengetahuan yang jelas dan cerdas mengenai keselamatan mereka telah dibayar. …

Rahasia salib menjelaskan segala rahasia lainnya. Dalam terang sinar yang memancar keluar dari Golgota, sifat-sifat Allah yang membuat kita merasa takut dan gentar, akan menunjukkan keindahan dan penarikan. Rahmat, kelemahlembutan, dan kasih yang bersifat kebapaan akan tampak bersatu dengan kesucian, keadilan,  dan kuasa. Sementara kita memandang keagungan tahtaNya, tinggi dan terangkat ke  atas, maka kita melihat tabiatNya dalam pernyataan rahmatnya, sebagaimana sebelumnya kita akan memahami makna judul yang sangat memikat, “Bapa Kami.”

Akan tampak bahwa Ia yang memiliki hikmat yang terbatas dapat tidak meletakkan rencana keselamatan kita, kecuali dengan korban AnakNya. Pembayaran korban ini merupakan sukacita memenuhi dunia ini dengan orang-orang yang ditebus, orang-orang suci, bahagia, dan hidup baka. Akibat pertikaian Juruselamat dengan  kuasa-kuasa kegelapan merupakan kesukaan bagi orang-orang yang ditebus, mendatangkan kemuliaan bagi Allah selama-lamanya. Dan demikianlah nilai jiwa itu, bahwa Bapa merasa puas dengar harga yang telah dibayarkanNya; dan Kristus sendiri merasa puas menyaksikan buah-buah pengorbananNya yang besar itu.

Sepanjang zaman yang kekal rombongan orang tebusan itu akan merupakan kemuliaan  yang utama bagiNya.

 

Maranata Hal. 366 


Mari bagikan artikel ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *