WARISAN YANG KEKAL

Renungan Harian
Mari bagikan artikel ini

Salib 3Mengucap syukur dengan sukacita kepada Bapa, yang melayakkan kamu untuk mendapat bagian dalam apa yang ditentukan untuk orang-orang kudus di dalam kerajaan terang. Kolose 1:12

Tebusan sudah dibayar, sehingga memberi kemungkinan kepada semua orang untuk datang kepada Allah, dan dengan perantaraan hidup yang menurut untuk mendapatkan hidup yang kekal. kemudian betapa sedihnya bagi orang-orang yang berbalik dari  warisan yang kekal dan hidup untuk kepuasan kesembongan, berpamer dan mementingkan diri sendiri, dan … kehilangan berkat yang boleh mereka miliki di dunia ini dan di dunia yang akan datang. Sebenarnya mereka dapat masuk istana sorga, dan bergaul dengan bebasnya dan bersama-sama dengan Kristus dan malaikat-malaikat sorga serta dengan putera-putera Allah; akan tetapi sebagaimana yang tampak, mereka sangat keras meninggalkan penarikan-penarikan sorga.

Khalik dunia sejagat mendesak supaya mengasihi mereka yang percaya AnakNya yang  tunggal itu sebagai juruselamat mereka pribadi, sebagaimana Ia mengasihi AnaknNya. Sampai hari ini, didunia ini kasih karuniaNya masih dilimpahkan kepada  kita untuk mendapatkan hidup yang sangat mengagumkan itu. Ia telah mengaruniakan kepada manusia pemberian Terang dan Kebesaran sorga, dan bersama-sama dengan Dia Ia telah mengaruniakan segala harta kekayaan sorga. Banyak di antaranya, sebagaimana yang telah dijanjikanNya kepada kita untuk hidup yang akan datang itu, juga dikaruniakan kepada kita karunia dalam hidup sekarang ini, dan sebagai sasaran kasih karuniaNya Ia ingin kita menikmati segala sesuatu yang akan mengagungkan, memperkembang, dan meninggikan tabiat kita. Ia bermaksud memantaskan kita memasuki takhta kerajaan yang di sorga.

Akan tetapi Setan berjuang mati-matian untuk mendapatkan jiwa-jiwa manusia … Ia mau supaya tidak seorangpun di antara mereka mengerti sekilas lintas kehormatan yang akan datang, kemuliaan yang kekal bagi mereka yang akan menjadi  penghuni sorga, atau menikmati pengalaman yang memberi rasa pendahuluan dari kebahagiaan sorga …

Mereka yang menerima Kristus sebagai Juruselamat mereka mendapat janji untuk hidup sekarang, dan hidup yang akan datang … Murid Kristus yang paling hina sekalipun dapat menjadi penghuni sorga dan memiliki warisan Allah yang tidak akan binasa, dan tidak akan layu. Oh, betapa setiap orang boleh membuat pilihan  untuk mendapatkan pemberian sorga, menjadi pewaris Allah untuk mewarisi dunia yang tidak berkesudahan, terlepas dari kebinasaan. Oh, janganlah memilih dunia ini, tetapi pilihlah warisan yang lebih baik! Majulah, teruslah mendesak untuk mendapatkan hadiah panggilanmu yang tinggi itu dalam Kristus Yesus.

 

Maranata Hal. 357 


Mari bagikan artikel ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *