Tetapi Tuhan yang kaya dengan rahmat, oleh karena kasih-Nya yang besar, yang dilimpahkan-Nya kepada kita, telah menghidupkan kita bersama-sama dengan Kristus, sekalipun kita telah mati oleh kesalahan-kesalahan kita — oleh kasih karunia kamu diselamatkan — dan di dalam Kristus Yesus Ia telah membangkitkan kita juga dan memberikan tempat bersama-sama dengan Dia di surga. Ef. 2:4-6
Jikalau Anda mempunyai hubungan erat dengan Yesus Kristus, Anda akan melihat hal-hal yang menakjubkan dari hukum-Nya, yang sekarang belum kelihatan. Pengaruh Roh Tuhan yang melembutkan hati dan pikiran manusia akan membuat anak-anak Tuhan yang benar duduk bersama di surga dalam Kristus Yesus. Budaya Kristen akan diteruskan di dalam hati yang dikerjakan oleh Roh Kudus. Akan ada roh lembut dan penurutan pada semua mereka yang memandang kepada Yesus. Kasih Yesus selalu menuntun kepada sopan santun Kristen, penghalusan bahasa, dan pemurnian ekspresi yang menyatakan kelompok dimana kita berada — sehingga seperti Henokh kita sedang berjalan dengan Tuhan. Tidak ada ledakan perasaan, tidak ada kekasaran, tetapi semerbak manis dalam bicara dan dalam semangat.
Firman itu harus menjadi pelajaran bagi kita. lnilah tambang batu permata berharga. Sebagian telah kita lihat sepintas, tetapi masih perlu menggali lebih dalam untuk mendapatkan lebih banyak harta terpendam yang berharga. Ada banyak orang yang menggelgdah di permukaan dengan sembrono, dan ceroboh. Sementara yang lain menyelidiki harta yang tersembunyi dengan lebih teliti dan dengan berdoa dan sabar, untuk mendapatkan harta yang tak terkira banyaknya. . . .
Biarlah nampak bahwa hidupmu tersembunyi bersama Kristus di dalam Tuhan. Semoga tidak ada kata-kata yang tergesa-gesa, tidak ada kata-kata murahan, tidak ada bahasa pasaran. Semoga ditunjukkan bahwa Anda menyadari kehadiran Teman yang Anda hormati, dan bahwa Anda tidak akan mempermalukan-Nya. lngatlah, bahwa kita adalah utusan-utusan Yesus Kristus! Oleh sebab itu, nyatakanlah tabiat-Nya dalam kata-kata dan dalam perbuatan. . . . Kuasa Tuhan yang mengubahkan diperlukan setiap hari untuk menguduskan dan membuat kita cocok untuk digunakan Tuan kita. Oh, ada pelajaran berharga di dalam Kitab Suci yang masih akan kita temukan dan hidupkan! Hati nurani kita harus menyadari dan menghormati standar Kekristenan yang lebih tinggi. . . . Anda semua adalah terang di dalam Tuhan. Anda bisa lebih bertambah dalam efisiensi, dalam kesucian, dalam pengetahuan akan Allah, jikalau Anda tetap lembut dan rendah hati.
Inilah Hidup yang Kekal, hal. 197