Gerak badan mutlak diperlukan untuk kekuatan dan kesehatan. Lebih banyak orang mati karena kurang gerak badan daripada terlalu banyak gerak badan. Lebih banyak orang “berkarat” daripada “loyo.” Gerak badan setiap hari menguntungkan bagi segala usia. Gerak badan bukan saja meningkatkan kesehatan dan mencegah penyakit, melainkan juga membantu pemulihan dari penyakit.
“Jika semua orang yang sakit mau menggerak-kan otot mereka setiap hari, wanita maupun pria, dalam pekerjaan di luar rumah, menggunakan otak, dan otot secara seimbang, maka kelemahan dan kelambanan akan hilang. Kesehatan akan mengganti-kan penyakit, dan tenaga gantinya sakit-sakitan” E.G. White, Medical Ministry, hlm. 297.
Allah adalah sumber kekuatan rohani. “Dia memberi kekuatan kepada yang lelah dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya. Orang-orang muda menjadi lelah dan … Tetapi orang-orang yang menanti-nantikan TUHAN mendapat kekuatan baru: mereka seumpama rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah.” (Yesaya, 40:29-31).