Kerajaan Ottoman Dalam Nubuatan

Renungan Harian
Mari bagikan artikel ini

Amazing_Facts_Ottoman_Empire_Army -- Kerajaan Ottoman Dalam Nubuatan

Lepaskanlah keempat malaikat yang terikat dekat sungai besar Efrat itu. Maka dilepaskanlah keempat malaikat yang telah disiapkan bagi jam dan hari, bulan dan tahun untuk membunuh sepertiga dari umat manusia. Wahyu 9:14,15


Sejarah bangsa-bangsa yang satu persatu telah menduduki waktu dan tempatnya, dengan tidak sadar menyaksikan kebenaran yang mereka sendiri tidak mengetahui akan artinya, berbicara kepada kita. Bagi setiap bangsa dan bagi setiap orang sekarang Tuhan telah menentukan suatu tempat dalam rencanaNya yang besar. Sekarang manusia dan bangsa-bangsa sedang diukur oleh bandulan pengukur yang berada di tangan Dia yang tidak pernah berbuat kesalahan. Semua oleh pilihan mereka sendiri menentukan nasib mereka, dan Allah mengendalikan semuanya untuk penyelesaian rencana­rencanaNya. …

Semua yang akan terjadi seperti yang telah diramalkan dalam nubuatan, sampai masa sekarang ini, telah ditelusuri dalam halaman­halaman sejarah, dan kita dapat memastikan bahwa semua yang belum terjadi akan digenapi dalam keadaannya yang tepat.

Pada tahun 1840, kegenapan nubuatan lain yang luar biasa menyebabkan perhatian yang tersebar luas. Dua tahun sebelumnya, Yosia litch salah seorang pendeta yang terkenal mengkhotbahkan kedatangan yang kedua, menerbitkan suatu keterangan tentang Wahyu 9, yang meramalkan kejatuhan kerajaan Ottoman, Sesuai dengan perhitungannya, kerajaan ini akan dihancurkan “pada tahun 1840, kira-kira pada bulan Agustus;” dan hanya beberapa hari sebelum kegenapannya ia menulis: “Memenuhi periode pertama, 150 tahun, yang telah digenapi dengan tepat sebelum Deacozes menaiki takhta atas izin bangsa Turki, maka 391 tahun, lima belas hari itu, dimulai pada penutupan periode pertama, ini akan berakhir pada tanggal 11 Agustus 1840, bilamana kekuasaan Ottoman di Konstantinopel diharapkan akan hancur. Dan hal ini, saya percaya, akan terbukti benar adanya.” – Josiah Litch, dalam Signs of the Times, and Expositor of Prophecy, 1 Agustus 1840.

Tepat pada saat yang diramalkan itu, Turki melalui duta besarnya, menerima perlindungan dari kekuasaan sekutu di Eropa, dan dengan demikian menempatkan negri itu sendiri di bawah kekuasaan bangsa­bangsa Kristen. Kejadian itu dengan tepat menggenapi ramalan. … Suatu daya pendorong yang ajaib telah diberikan kepada pergerakan advent.

Maranata Hal.152


Mari bagikan artikel ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *