MANDI SEHARGA $500.000,-

Renungan Harian
Mari bagikan artikel ini

Pada tahun 1851, Maha Mongkut, juga dikenal sebagai Rama IV, naik tahta sebagai raja Siam (sekarang lebih dikenal dengan nama Thailand). Mongkut adalah raja sejati, dengan kekuasaan penuh atas lima setengah juta rakyatnya. Tetapi dia juga berbeda dari raja-raja Siam sebelumnya. Sebelum menjadi raja ia menghabiskan 27 tahun bepergian sebagai biksu Buddha, belajar bahasa Inggris, Prancis, dan Latin serta Siam dan Sanskerta. Ini membuatnya lebih ramah terhadap kebudayaan Barat, mengundang para diplomat Eropa ke penobatannya dan memperkenalkan inovasi Barat ke dalam kerajaannya. Terlepas dari keterbukaannya akan budaya lain, dalam kehidupan pribadinya, Mongkut meneruskan tradisi kerajaan Siam, yakni memiliki 82 anak dari 39 istri. Sembilan ribu wanita tinggal di haremnya, dipisahkan dari dunia, di kota yang terpisah.

Mongkut juga sangat setia pada tradisi Buddha. Inilah sebabnya dia menghabiskan setengah juta dolar untuk mandi ritual tunggal bagi putranya. Kuil Pemandian adalah kolam yang indah yang dikelilingi oleh empat pagoda yang kecil, semuanya bertatah emas dan permata. Di tengah ada kolam renang marmer dan emas yang indahnya luar biasa. Raja membangun Kuil Emas tersebut di Sungai Menam pada tahun 1887 dengan biaya $ 500.000. Setelah mandi khusyuk diberikan kepada sang pangeran, kuil dan kolam yang indah itu tidak pernah ditempati lagi.

Alkitab mengundang kita untuk mandi pembersihan untuk menghilangkan kotoran dari tubuh kita. Baptisan adalah ritual yang menunjukkan keyakinan kita bahwa ketika kita mengakui dosa kita kepada Allah, kita dapat yakin bahwa Yesus menghapuskan segala dosa kita. Kita berada di bawah air untuk secara terbuka menunjukkan kesetiaan kita kepada Raja kita di surga. Kristus merintis jalan dengan teladan-Nya sendiri. Tapi dia tidak dibaptis di kolam berlapis emas dan marmer yang dihiasi dengan batu permata. Yesus dibaptis di Sungai Yordan yang berlumpur. Ini menyenangkan Bapa Surgawi-Nya.

Baptisan melambangkan kematian, penguburan, dan kebangkitan Yesus. Ketika kita dibaptiskan, kita menerima pekerjaan Kristus untuk keselamatan kita. Yesus membayar pembasuhan dosa-dosa kita dengan mencurahkan darah-Nya sendiri. Itulah sebabnya pemandian termahal di dunia adalah baptisan!

Jawab Petrus kepada mereka: “Bertobatlah dan hendaklah kamu masing-masing memberi dirimu dibaptis dalam nama Yesus Kristus untuk pengampunan dosamu, maka kamu akan menerima karunia Roh Kudus.

Kisah 2:38

-Doug Batchelor-


Mari bagikan artikel ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *