Kasih, Ketergantungan

KETERGANTUNGAN

Renungan Harian
Mari bagikan artikel ini

Berbuah dalam Roh
Bukan seolah-olah aku telah memperoleh hal ini atau telah sempurna, melainkan aku mengejarnya, kalau-kalau aku dapat juga menangkapnya, karena aku pun telah ditangkap oleh Kristus Yesus. Flp. 3:12.

Pengalaman orang Kristen pada permulaan kasihnya pada Tuhan, penuh dengan kesederhanaan dan kesegaran; namun sementara kesempatannya bertambah, pengalamannya pun harus bertambah, seperti juga pengetahuannya. Dia harus lebih kuat memikul tanggung jawab, dan kedewasaannya harus seimbang dengan kesempatannya ….

Namun kecuali dia bergantung sepenuhnya, kepada Kristus, pertambahan pengetahuan dan kesempatan akan menghasilkan rasa percaya diri dan merasa diri benar. Orang Kristen yang masih muda rohani itu berada dalam bahaya bila lupa bahwa Kristuslah yang memulai pekerjaan baik dalam dirinya, dan Kristus juga yang harus menyelesaikannya. Jiwa itu harus meletakkan segala keberjasaannya, dan percaya sepenuhnya pada jasa Dia yang terlalu bijaksana untuk bisa salah. Dari dirinya sendiri, manusia tak dapat berbuat kebaikan apa pun. Kata Yesus, “Tanpa Aku, kamu tidak dapat berbuat apa-apa” (Yoh 15:5). Jiwa itu harus tinggal dalam Allah.

Dengan memberi Kristus, segenap surga telah dianugerahkan, dan melalui Kristus Roh Kudus dijanjikan kepada umat percaya. Yesus berkala kepada murid-murid-Nya, “Tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu” (Yoh 14:26). Kristus bukan hanya menawarkan pengampunan kepada orang yang percaya, jiwa yang bertobat itu, tapi juga janji pertolongan Roh Kudus setiap waktu.

Dalam proses penumbuhan benih di tanah, manusia tak dapat melihat berbagai sarana yang menumbuhkan tanaman itu menuju kesempurnaan, mula-mula tangkainya, lalu bulirnya, kemudian butir-butir yang penuh isinya dalam bulir itu. Namun, walaupun muda di dalam iman, engkau boleh tahu bahwa engkau telah berpindah dari maut kepada hidup, jika buah Roh dihasilkan dalam hidupmu. Jika engkau bertumbuh dalam iman, pengharapan, dan kasih, engkau boleh tahu bahwa pandangan rohanimu telah jelas. Jika engkau suka pada rencana keselamatan, pada manifestasi tabiat Ilahi yang mulia itu, jika hatimu, Oleh merenungkan kasih Allah, bergelora dengan ucapan syukur dan sukacita, engkau dapat pastikan bahwa engkau telah disinari oleh terang Roh Kudus, dan agen-agen surgawi sedang mengangkat tabiatmu kepada kedewasaan kehidupan Kristen. – Signs o fthe Times, 27 Mar. 1893.

Kamu Akan Menerima Kuasa, hlm. 93


Mari bagikan artikel ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *