Kebebasan Sejati Adalah...

KEBEBASAN SEJATI ADALAH…

Renungan Harian
Mari bagikan artikel ini

Amazingfacts.id: Kembang api diyakini berasal dari Cina lebih dari dua ribu tahun yang lalu. Kemudian menjadi sangat populer di Eropa selama masa Renaissance dan dibawa ke Amerika pada tahun 1600-an.

perayaan kembang api

Perayaan Hari Kemerdekaan AS yang pertama telah menggunakan beberapa kembang api dan selanjutnya telah menjadi kelengkapan standar untuk acara tersebut yaitu perayaan kembang api. Rekor roket kembang api yang paling banyak diluncurkan dalam 30 detik adalah lebih dari 56.000!

Lebih dari dua ratus tahun yang lalu, koloni-koloni Amerika mengadopsi Deklarasi Kemerdekaan dan memisahkan diri dari Inggris Raya. Perang kemerdekaan dimulai pada 1775 dan berakhir delapan tahun kemudian.

tentang perjuangan dan pengorbanan

Pengorbanan dan pertumpahan darah diperlukan untuk mendapatkan kebebasan. Eksistensi bangsa yang baru ini dipertaruhkan.

Lebih dari dua ribu tahun yang lalu, perang yang jauh lebih besar dilancarkan, kebebasan yang jauh lebih besar diperoleh. Pengorbanan dan pertumpahan darah diperlukan.

Kelangsungan hidup umat manusia dipertaruhkan. Ini adalah gambaran tentang perjuangan dan pengorbanan dari keinginan akan sebuah kemerdekaan yang pasti. Penebusan bagi setiap manusia terkatung.

salib bukti kasih yesus

Yesus meninggalkan rumah-Nya di surga dan datang ke Bumi untuk berjuang bagi kita demi untuk menyelamatkan kita. Dia membayar harga untuk dosa-dosa kita dengan mengorbankan diri-Nya, salib bukti kasih Yesus, ini adalah wujud kasih-Nya yang nyata.

Kita telah mati karena pelanggaran kita, tetapi “telah dihidupkan Allah bersama-sama dengan Dia” (Kolose 2:13). Di dalam Yesus kita dapat memiliki kemerdekaan sejati, kebebasan, dan terlepas dari dosa untuk selama-lamanya.

Kamu juga, meskipun dahulu mati oleh pelanggaranmu dan oleh karena tidak disunat secara lahiriah, telah dihidupkan Allah bersama-sama dengan Dia, sesudah Ia mengampuni segala pelanggaran kita, dengan menghapuskan surat hutang, yang oleh ketentuan-ketentuan hukum mendakwa dan mengancam kita. Dan itu ditiadakan-Nya dengan memakukannya pada kayu salib: Ia telah melucuti pemerintah-pemerintah dan penguasa-penguasa dan menjadikan mereka tontonan umum dalam kemenangan-Nya atas mereka. Kolose 2:13-15.

 

 

-Doug Batchelor-


Mari bagikan artikel ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *